Szeto Accurate
Home » Blog » Tutorial Accurate

Perhitungan Jual di Laporan Stok Penjualan Accurate Online

Dalam evaluasi penjualan dan pengelolaan persediaan, laporan menjadi alat yang penting bagi pemilik bisnis maupun tim keuangan. Salah satu laporan yang sering digunakan di Accurate Online adalah laporan stok penjualan. Namun, tidak sedikit pengguna masih bingung ketika melihat nilai di laporan tersebut, khususnya terkait perhitungan jual. 

Melalui artikel ini, Anda akan memahami secara jelas bagaimana perhitungan jual di laporan stok penjualan Accurate Online dan contoh perhitungannya.

Perhitungan Jual di Laporan Stok Penjualan Accurate Online

Pada Laporan Ketersediaan Stok Penjualan, yang bisa diakses melalui menu Daftar Laporan | Daftar Laporan | Persediaan, terdapat kolom Jual/Minggu dan Jual/Bulan. 

1. Perhitungan Jual/Minggu

Nilai didapatkan dari total kuantitas terjual (Faktur Penjualan – Retur Penjualan) dalam waktu 3 bulan terakhir, yaitu pada hari ini atau laporan tersebut ditampilkan sampai 90 hari sebelumnya, lalu dibagi 13 (dari 91 hari / 7 = 13), yang merupakan jumlah minggu.

2. Perhitungan Jual/Bulan

Nilai didapatkan dari total kuantitas terjual (Faktur Penjualan – Retur Penjualan) dalam waktu 3 bulan terakhir, kemudian dibagi 3, yang merupakan jumlah bulannya.

Catatan :

  • Perhitungan Jumlah Minggu dihitung dari minggu transaksi penjualan pertama kali dilakukan berdasarkan periode Laporan Ketersediaan Stok Penjualan yang dihitung mundur 3 bulan sebelumnya.
  • Perhitungan Jumlah Bulan dihitung dari bulan transaksi penjualan pertama kali dilakukan berdasarkan periode Laporan Ketersediaan Stok Penjualan yang dihitung mundur 3 bulan sebelumnya.

Ilustrasi Perhitungan Jual di Laporan Stok Penjualan

Untuk memudahkan pemahaman, berikut ini ilustrasi terkait perhitungan Jual/Minggu dan Jual/Bulan di Accurate Online

Pada Laporan Ketersediaan Stok Penjualan, yang ditampilkan adalah per tanggal 31 Oktober 2021. tampil nilai Jual/Minggu sebesar 2,5 dan nilai Jual/Bulan adalah 10.

Perhitungan Jual di Laporan Stok Penjualan Accurate Online

Maka perhitungan atas Jual/Minggu dan Jual/Bulan adalah sebagai berikut :

1. Tentukan periode 3 bulan sebelumnya dari Periode Laporan yang sedang ditampilkan. Pada ilustrasi, 3 bulan sebelumnya adalah 31 Juli 2021.

2. Cek transaksi penjualan pada rentang 3 bulan sebelumnya yaitu antara tanggal 31 Juli 2021 s/d 31 Oktober 2021 melalui Laporan Rincian Nilai Persediaan (Daftar Laporan | Persediaan) dan didapatkan informasi penjualan pertama pada tanggal 9 Agustus 2021.

3. Hitung total kuantitas barang terjual dalam rentang 3 bulan sebelumnya, yang bisa dilihat melalui Laporan Rincian Nilai persediaan. Didapatkan informasi bahwa barang terjual terdapat sebanyak 31 dan ada transaksi retur penjualan sebanyak 1 kuantitas.

Perhitungan Jual di Laporan Stok Penjualan Accurate Online

4. Maka perhitungan Jual/Minggu dan Jual/Bulan adalah sebagai berikut :

Perhitungan Total Kuantitas Terjual adalah

= Kuantitas Keluar – Kuantitas Retur Penjualan

= 31 – 1 = 30

Jual/Minggu

Perhitungan jumlah minggu-nya adalah dari minggu dimana transaksi pertama terjadi sampai minggu dimana parameter tanggal laporan Ketersediaan Stok Penjualan ditampilkan, yaitu Tanggal 09 Agustus 2021 sampai 31 Oktober 2021 terdapat sebanyak 12 minggu. Jadi, Jual/Minggu perhitungannya adalah:

= Total Kuantitas Terjual / Jumlah Minggu

= 30 / 12 = 2,5

Jual/Bulan

Perhitungan jumlah bulannya adalah dari bulan dimana transaksi penjualan pertama kali dilakukan sampai dengan bulan dimana parameter tanggal laporan Ketersediaan Stok Penjualan tersebut ditampilkan, yaitu Tanggal 09 Agustus 2021 sampai 31 Oktober 2021 adalah sebanyak 3 bulan. Jadi, Jual/Bulan perhitungannya adalah:

= Total Kuantitas Terjual / Jumlah Bulan

= 30 / 3 = 10

Ikuti Pelatihan Accurate Online di Szeto Accurate Consultant

Agar Anda tidak salah dalam membaca laporan dan dapat memanfaatkan fitur Accurate Online secara maksimal, Anda dapat mengikuti di Szeto Accurate Consultant, Segera hubungi customer service kami sekarang untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai pelatihan Accurate Online dan tingkatkan kemampuan Anda dalam mengelola laporan bisnis secara profesional.

Ahmad Yani

Ahmad Yani

CEO at Szeto Accurate Consultants | Accounting Service | Digital Business Transformation | Business Integrator | System Integrator